CARA MENGUKUR DIODA LASER

Bagian vital dari optic sebenarnya ada 2 bagian yaitu dioda laser dan spul, dioda laser menentukan kekuatan sinar laser yang dikeluarkam untuk membaca media player (cd/dvd) kemudian ditransfer ke cpu untuk menghasilkan gambar dan suara, sedangkan spul berfungsi sebagai penyeimbang (balancing) pantulan sinar laser, yang dipantulkan melaui kaca/lensa yang melekat pada spul optic.

Untuk mengukur dioda laser dibutuhkan alat multi tester digital, dimana arah stelan tester diarahkan di bagian pengukur dioda, standar nilai dioda laser tidak bisa ditentukan secara pasti, tergantung merk tester digitalnya, bila anda memakai tester bermerk mahal, nilai toleransi dioda adalah 1,290-1,330 untuk CD dan 16,90-17,30 untuk DVD.

Sedangkan tester bermerk murah (made in cina ) adalah 13,00-13,25 untuk CD dan 16,00-16,68 untuk DVD. untuk itu tidak ada nilai baku standar dalam mengukur dioda laser.

TIPS : bila anda ingin mengetahui nilai standar dioda laser pada alat digital multi tester anda, ukurlah dioda laser yang masih baru /bagus , sebagai patokan nilai dioda pada tester anda.

Cara mengukur dioda laser yaitu meletakan jarum hitam pada tester di tengah ketiga pin jalur pcb optic, untuk mengetahui nilai dioda laser CD letakan jarum tester warna merah di sebelah kiri dari ketiga pin jalur tersebut, sebaliknya untuk mengetahui nilai DVD letakan pin merah di sebelah kanan. Lihat gambar di bawah ini :


arah panah tengah untuk jarum tester hitam (ground) arah panah kanan dan kiri jarum tester merah (CD/DVD) atau anda bisa langsung mengukur dioda di pin diodanya yang terlihat gambar di bawah :


 Jika nilai toleransinya tidak seperti yang disebutkan diatas atau bahkan jauh dibawahnya, bisa dipastikan laser dioda itu sudah rusak. Biasanya kebanyakan kerusakan pada DVD laser. Jika DVD laser rusak PS masih bisa dimainkan tapi menggunakan game format CD. Game format CD sekarang sudah banyak dijual dipasaran.


Semoga bermanfaat.




================================
Share this article :

+ komentar + 3 komentar

Anonim
9:26 AM

terim kasih atas infox, semaga tips ini benar2 bermanfaat buat saya yang selalu bermasalah dengan optik ps2 saya................

hebat hebat kalau psnya loading trus g muncul "no data" paa ps2 spch30001..apa masalahnya bosss??/ optik udah dibersihkan tetap nggak ngaruh

Re : ryanmela

Kemungkinan Laser dioda sdh lemah. Kita bisa mensiasatinya dengan cara meng-ajust atau menyetel laser dengan cara memutar potensionya. Coba lihat gambar pertama diatas (dibawah tulisan blogku-007) ada 2 buah potensio kecil. Yang sebelah kiri untuk CD dan sebelah kanan untuk DVD. Cara nyetelnya kita putar menggunakan obeng kecil sedikt saja (kira-kira 0,5 derajat). Lalu pasang lagi optik dan dicoba. Jika masih belum bisa kita putar lagi sedikit saja dan coba lagi. Memang dibutuhkan kesabaran dalam hal ini. Tapi kalo emang belum bisa juga, berarti optik memang harus diganti.

Posting Komentar